Dekan FT UNCEN, Johni Numberi Hadiri Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin Ke-21


Dekan Fakultas Teknik (FT) Universitas Cenderawasih (UNCEN), Dr. Ir. Johni Jonatan Numberi, M. Eng., IPM. Menghadiri Rapat Badan Kerjasama Teknik Mesin Seluruh Indonesia (BKSTM) dan Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin ke-21 di Teknik Mesin Universitas Pasundan (UNPAS) Bandung 4-5 Oktobee 2023. Sebagai Pengurus PII BKSTM dan Pemakalah.

Dr. Ir. Johni Jonatan Numberi. M. Eng., IPM. Bersama para maha guru, maha terpelajar yang perna mendidiknya waktu kuliah S3 di Departemen Teknik Mesin FT UI. Dari kiri, Prof. Dr. Ir. Bufiarso, M. Eng. Prof. Dr. Ir. Tresna Priyana Soemardi, SE. MS. IPM. AER.

Sebelah kanan Prof. Dr. Yudan Whulanza, S.T., MSc. Kita bekajar dari guru kita dan selalu berusaha ada dan menjadi bagian dari para Ilmuwan Teknik Mesin Seuluruh Indonesia dan Dunia.

Dekan FT UNCEN. Dr. Ir. Johni Jonatan Numberi. M. Eng., IPM. Sebagai presenter paper dengan no. Id. 133 dengan judul Paper ” Eksperimental Diffusion Laminar Jet Flame Bioetanol Ampas Sagu Papua Clean Stove.

Dekan FT UNCEN. Dr. Ir. Johni Jonatan Numberi. M. Eng., IPM.mengatakan, bahwa tujuan mengikuti kegiatan ini adalah untuk meningkatkan khasanah keilmuan antar bidang teknik mesin meliputi bidang energi, manufaktur, material dan mekatronika secara global maka dibutuhkan kerja sama yang melibatkan ilmuwan, akademisi, praktisi, profesional, pemerintah, pengusaha, dan komunitas.

“Membangun jejaring (network) antar pemangku kepentingan, maka kehadiran suatu konferensi baik skala nasional maupun internasional menjadi penting sebagai wadah untuk membangun koneksivitas antar peneliti dan atau lembaga penelitian. Pada konferensi ini, pendekatan multi-disiplin berdasarkan pengetahuan dan pengalaman dari ilmuwan, peneliti, praktisi, dan pembuat kebijakan akan dipertemukan,” tutur Dekan Fakultas Teknik UNCEN. Dr. Ir. Johni Jonatan Numberi.

Johni Jonatan Numberi menyampaikan, sebagai rangkaian dari kegiatan Pertemuan Tahunan Badan Kerja Sama Teknik Mesin Indonesia (BKSTM), Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Pasundan diamanahkan sebagai sebagai penyelenggara Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin (SNTTM 2023) pada tahun 2023. Kegiatan seminar nasional ini juga akan dirangkaikan dengan kegiatan seminar Internasional.***

Sumber : https://www.lintaspapua.com/pendidikan/65510476580/dekan-fatek-uncen-johni-numberi-hadiri-seminar-nasional-tahunan-teknik-mesin-ke-21